Liga Italia

Ibrahimovic Belum Balik, AC Milan Malah Kena Musibah Lagi

Rabu, 13 Oktober 2021 02:16 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
© Jeroen Meuwsen/Soccrates/Getty Images
Mike Maignan Copyright: © Jeroen Meuwsen/Soccrates/Getty Images
Mike Maignan
Cedera Maignan

Lewat keterangan resmi seperti dikutip dari Milannews, AC Milan mengumumkan jika Mike Maignan bakal masuk kamar operasi akibat cedera yang dideritanya.

"Rasa sakit simptomatologi yang tak kunjung hilang pada pergelangan tangan kiri Mike Maignan membutuhkan, setelah mendengar pendapat dari ahli, artroskopi yang akan dilangsungkan besok oleh Profesor Loris Pegoli," bunyi pernyataan tersebut via Milannews.

Menurut Milannews, memang butuh waktu untuk mengetahui seberapa parah cedera yang dialami Maignan. Sekaligus berapa lama waktu pemulihannya. Akan tetapi setidaknya kiper berpaspor Prancis tersebut harus beristirahat setidaknya 10-15 hari.

Artinya sembari menunggu Maignan pulih, posisi dibawah mistar I Rossoneri akan diisi oleh Ciprian Tatarusanu. Kendati ia memiliki banyak pengalaman, akan tetapi AC Milan belum sepenuhnya percaya pada kiper berkebangsaan Rumania tersebut setelah dia beberapa kali membuat blunder.

Tak ingin mengandalkan Tatusanu semata jika Maignan kembali menepi, kabarnya AC Milan telah memulai kontak dengan kiper veteran AS Roma, Mirante yang bakal berstatus gratisan akhir musim ini. Kabar tersebut dikonfirmasi oleh jurnalis Italia, Gianluca Di Marzio.

Bahkan, Daniele Longo juga menambahkan bahwa rombongan penjaga gawang telah mengkonfirmasi kontak tersebut.