In-depth

Susahnya Bikin Mikel Arteta Senang, Nasib 4 Pemain Ini Jadi Buktinya

Minggu, 6 Februari 2022 20:56 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Chloe Knott - Danehouse/Getty Images
Mesut Ozil saat masih berseragam Arsenal. Foto: Chloe Knott - Danehouse/Getty Images. Copyright: © Chloe Knott - Danehouse/Getty Images
Mesut Ozil saat masih berseragam Arsenal. Foto: Chloe Knott - Danehouse/Getty Images.
Pemain Lain

Sulitnya membuat Mikel Arteta terkesan jelas bukan masalah Pierre-Emerick Aubameyang dan Jack Wilshere saja. Berikut para pemain yang juga berisu dengan eks asisten Pep Guardiola ini karena gagal meraih hatinya.

Mesut Ozil

Tentu masih segar di ingatan bagaimana masa depan Ozil juga mendadak suram di Arsenal setelah dilirik sebelah mata saja oleh Arteta.

Jika menyebut nama Ozil, kata ‘Arsenal’ sepertinya bakal muncul paling pertama di benak para fans sepak bola. Sudah selekat itu imejnya sebagai pemain The Gunners bernomor punggung 10 yang populer.

Akan tetapi, situasi berubah ketika performanya mulai menurun dari waktu ke waktu. Arteta sendiri mengaku sudah memberi cukup kesempatan kepada anak asuhnya ini untuk memperbaiki diri namun tidak berhasil.

Selain itu, pembekuannya dari skuat The Gunners juga isu penting yang menjadikan nasib Ozil di Arsenal jadi terombang-ambing.

Terlebih lagi, formasi 3-4-3 dan 4-3-3 yang kemudian dipilih Arteta membuat posisi nomor 10 seperti Ozil kesulitan. Selain tidak banyak membantu transisi maupun pertahanan, performanya juga terus menurun.

Sudah diberi kesempatan pun ternyata Ozil cabut juga dari Arsenal karena sulit membuat Arteta terkesan. Sang pemain hengkang ke Fenerbahce pada 2021 lalu setelah berseragam The Gunners selama delapan tahun.

Nicolas Pepe

Selanjutnya ada Nicolas Pepe yang juga kesulitan mendapat tempat reguler di skuat The Gunners. Arteta pun telah memberi pemainnya ini cukup kesempatan dan berkata bahwa masa adaptasinya sudah lewat.

Ia tidak boleh berlama-lama melempem dengan dalih masih butuh penyesuaian diri dengan tim. Arteta bahkan menyebut ia tidak akan memainkan Nicolas Pepe jika sang pemain tidak mampu mencapai level yang diinginkan.