Bola Internasional

Kiper Sampdoria Segera ke Timnas Indonesia, Vietnam Ngotot Naturalisasi Penjaga Gawang Ceko

Jumat, 4 Maret 2022 05:06 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Kiper Sampdoria keturunan Indonesia, Emil Audero Mulyadi. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Kiper Sampdoria keturunan Indonesia, Emil Audero Mulyadi.
Emil Audero Galau Minta Waktu Hingga Minggu Depan

Emil Audero Mulyadi sepertinya masih galau apakah mau membela Timnas Indonesia atau tidak. Seperti diketahui, PSSI baru saja mengutus agen untuk melakukan pertemuan dengan manajer Emil Audero Mulyadi di Italia pada Kamis (03/03/22) pagi WIB.

Dalam kesempatan itu, manajer Emil Audero Mulyadi mengungkapkan kalau kiper Sampdoria itu meminta waktu untuk berpikir apakah bersedia memperkuat Timnas Indonesia atau tidak.

Kabar ini baru saja disampaikan oleh Exco PSSI, Hasani Abdulgani lewat postingan di Instagram pribadinya pada Kamis (03/03/22) malam WIB.

"Kolega kami di Itali sudah bertemu dengan manajernya Emil Audero," 

"Mereka minta waktu sampai minggu depan (bukan 1 hari) untuk menjawab, ikut atau tidak. Semoga aja Emil berkenan gabung Timnas," tulis Hasani Abdulgani soal naturalisasi Emil Aduero untuk Timnas Indonesia.