In-depth

3 Pemain Calon Korban Kedatangan Alternatif Erling Haaland ke Barcelona

Kamis, 10 Maret 2022 22:54 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Silvestre Szpylma/Quality Sport Images/Getty Images
Darwin Nunez bisa jadi alternatif Erling Haaland yang nampaknya sulit didatangkan Barcelona. Foto: Silvestre Szpylma/Quality Sport Images/Getty Images. Copyright: © Silvestre Szpylma/Quality Sport Images/Getty Images
Darwin Nunez bisa jadi alternatif Erling Haaland yang nampaknya sulit didatangkan Barcelona. Foto: Silvestre Szpylma/Quality Sport Images/Getty Images.
Darwin Nunez sang 'Titisan' Luis Suarez

Darwin Nunez yang digadang-gadang sebagai ‘titisan’ Luis Suarez ini mencatkan performa yang lumayan, cukup untuk menarik hati Barcelona untuk mendatangkannya sebagai alternatif Erling Haaland.

Musim ini, ia telah mencetak 25 gol dan dua assist dalam 31 penampilan di semua kompetisi. Ia juga telah memainkan peran kunci bagi Benfica di Liga Champions, di mana mereka berhasil mengalahkan Barcelona dan lolos ke fase gugur.

Sebagai informasi, Darwin Nunez menjadi andalan di Benfica sejak ia bergabung dari Almeria pada September 2020.

Pada waktu itu, ia sempat mengalami kesulitan beradaptasi di Benfica, namun selama setahun terakhir performanya terbilang sensasional. Apakah ia cukup layak untuk jadi alternatif Erling Haaland bagi Barcelona?