Liga Indonesia

Dikalahkan Persib, Bintang Timnas Indonesia Akui Peluang Juara Arema FC Kian Kecil

Kamis, 10 Maret 2022 13:19 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Subhan Wirawan
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Selebrasi penyerang Arema FC, M Rafli, usai menjebol gawang Barito Putera. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Selebrasi penyerang Arema FC, M Rafli, usai menjebol gawang Barito Putera. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT.
Fokus Laga Sisa

Rafli pun memilih rasional menyikapi peluang juara yang dimiliki Arema FC. Besar kemungkinan, hanya mukjizat lah yang bisa mengantar anak asuh Eduardo Almeida mencapai tangga juara.

Arema FC tinggal menyisakan 4 laga saja di Liga 1. Dengan jarak 5 poin saat ini, Arema setidaknya wajib menyapu bersih semua laga alias 12 poin, sambil berharap Bali United dan Persib Bandung terpeleset.

"Kita fokus saja untuk (4) pertandingan tersisa. Kami akan berusaha lagi mencari tiga poin lagi di setiap laga," tandas gelandang kelahiran Bekasi berusia 24 tahun tersebut.

Arema FC akan menghadapi calon terkuat juara Liga 1, Bali United (15/03/22). Setelah itu, Arema melawan Borneo FC (20/03/22), Tira Persikabo (24/03/22) dan PSM Makassar.