Bola Internasional

Bangga! Timnas Indonesia Amputasi Tembus Piala Dunia 2022

Senin, 14 Maret 2022 14:31 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Perkumpulan Sepakbola Amputasi Indonesia (PSAI/INAF). sumber: Instagram@inaf_official Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Perkumpulan Sepakbola Amputasi Indonesia (PSAI/INAF). sumber: Instagram@inaf_official
Timnas Indonesia Amputasi Tatap Piala Dunia 2022

Raihan dua kali menang dan satu kali kalah di babak kualifikasi membuat Timnas Indonesia Amputasi melaju ke Piala Dunia di Turki. Mereka berhasil finis di peringkat kedua pada klasemen zona Asia Timur dengan raihan enam poin.

Skuad asuhan Muhammad Syafei ini hanya kalah selisih gol dari Jepang yang memuncaki klasemen dengan torehan poin yang sama.

Diketahui, hanya dua tim dari masing-masing grup yang berhak mendapatkan tiket ke Piala Dunia Amputasi. Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Amputasi 2022 sendiri digelar dengan format sepak bola mini 7 lawan 7.

Adapun pertandingan dimainkan dalam dua babak dengan waktu 2 x 25 menit dan jeda selama 10 menit.

Sementara itu, putaran final Piala Dunia Amputasi 2022 atau Amputee Football World Cup 2022 sedianya dijadwalkan digelar di Turki pada Oktober 2022 mendatang.