In-depth

Fakta Pahit Man United di Kancah Eropa: Old Trafford Tak Bertuah, Bak Ayam Sayur Lawan Wakil Spanyol

Rabu, 16 Maret 2022 09:33 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Phil Noble
Renan Lodi merayakan golnya di laga Liga Champions Manchester United vs Atletico Madrid (Foto: REUTERS/Phil Noble) Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Renan Lodi merayakan golnya di laga Liga Champions Manchester United vs Atletico Madrid (Foto: REUTERS/Phil Noble)
Old Trafford Tak Lagi Bertuah

Menyebut Old Trafford sebagai tempat angker tak lagi relevan, terutama bagi lawan-lawan Manchester United di kancah Eropa, termasuk Liga Champions.

Kekalahan dari Atletico Madrid ini membuktikan, Old Trafford tak semenakutkan itu bagi lawan-lawan Man United pasca era Sir Alex Ferguson atau bahkan David Moyes.

Tercatat sejak 2014 pasca David Moyes lengser, Man United tak pernah memenangi laga kandang di fase Knock Out Liga Champions.

Dalam delapan tahun, Man United bahkan hanya mampu mencetak satu gol saja di fase gugur Liga Champions saat bermain di Old Trafford, itu pun lewat gol Romelu Lukaku saat melawan Sevilla yang berujung kekalahan.

Tercatat sejak 2014, Man United tampil di babak gugur Liga Champions masing-masing pada musim 2017/18, 2018/19 dan 2021/22.

Di musim 2017/18, langkah Man United terhenti di babak 16 besar dari Sevilla usai imbang 0-0 di leg pertama dan takluk 1-2 di leg kedua di markasnya sendiri, Old Trafford.

Di musim 2018/19, Man United sempat melaju ke perempat final. Hanya saja, sejak babak 16 besar, Setan Merah tak pernah menang di kandang.

Saat di babak 16 besar, Man United takluk dari PSG dengan skor 0-2 di Old Trafford. Beruntung di leg kedua Setan Merah bisa membalikkan keadaan menjadi 3-1 dan lolos ke perempat final.

Namun di babak perempat final, Man United kembali mandul di Old Trafford karena kalah 0-1 dari Barcelona dan kalah 0-3 di leg kedua di Camp Nou.

Hingga akhirnya, tuah Old Trafford benar-benar tak berfungsi saat menghadapi Atletico Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga  Champions 2021/22.