Liga Indonesia

Liga 1: Ambisi Juara Sudah Kandas, Kapten Arema FC Serukan Sapu Bersih 3 Laga Sisa

Minggu, 20 Maret 2022 07:35 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© INDOSPORT.COM/Nofik Lukman Hakim
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida didampingi pemainnya saat konferensi pers usai lawan Persebaya di Liga 1. Copyright: © INDOSPORT.COM/Nofik Lukman Hakim
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida didampingi pemainnya saat konferensi pers usai lawan Persebaya di Liga 1.
Mental Tak Terpengaruh

Deretan hasil negatif itu menyebabkan ambisi juara Arema FC kandas lantaran posisi tim stagnan di peringkat ketiga klasemen sementara dengan perolehan 58 poin.

Sementara itu, Bali United semakin menjauh dengan raihan 69 poin, dan tak bisa dikejar lagi oleh Arema FC yang menyisakan tiga pertandingan (poin maksimal 67).

Kendati demikian, Johan Ahmad Farizi memastikan mental bertanding rekan setimnya tak berubah pasca-peluang juara Liga 1 2021-2022 hilang.

"Mental tak ada masalah, kami bersiap seperti biasanya, tidak berbeda," tandas pemain lokal berpredikat Arek Malang berusia 31 tahun tersebut.

Arema FC sebelumnya menjadi pemenang dalam pertemuan pertama kontra Borneo FC dengan skor 2-1 dalam laga putaran pertama Liga 1 2021-2022 di Magelang, 10 Desember lalu.