In-depth

Lebih Tajam dari Marukawa, 3 Bintang Timnas Liga Eropa yang Bisa Dilirik Persebaya

Jumat, 15 April 2022 20:09 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Gelandang Persebaya Surabaya, Taisei Marukawa membayangi penyerang Persik Kediri, Youssef Ezzejjari. Foto ; Nofik Lukman Hakim/Indosport.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Gelandang Persebaya Surabaya, Taisei Marukawa membayangi penyerang Persik Kediri, Youssef Ezzejjari. Foto ; Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Jake Grech

Nama pertama adalah Jake Grech. Pemain berusia 24 tahun ini merupakan salah satu tumpuan di ajang Maltese Premier League atau kasta teratas Liga Malta.

Di musim ini, Jake Grech yang memperkuat Hibernians FC sudah bermain dalam 31 pertandingan berhasil mencetak 11 gol dan memberikan 11 assist.

Jumlah tersebut jauh melebihi catatan Taisei Marukawa saat masih tampil di Liga Malta. Tercatat selama tiga musim di Malta, Taisei Marukawa mampu bermain 34 laga dengan torehan 5 gol serta memberikan 6 assist.

Secara posisi permainan, Jake Grech tak jauh berbeda dari Taisei Marukawa yakni tipikal gelandang yang punya daya jelajah serta insting gol tinggi.

Selain gelandang serang, pemilik 20 caps di Timnas Malta ini juga bisa dimainkan sebagai sayap kiri hingga second striker.

Satu hal yang membuat Jake Grech punya nilai lebih dari Taisei Marukawa, yakni pengalamannya mentas di kompetisi antar benua Eropa sekelas Liga Champions serta UEFA Conference League.

Melansir dari laman Transfermakt, Jake Grech sempat enam kali mentas di babak kualifikasi Europa League, 2 kali di kualifikasi Liga Champions, serta 4 kali d babak kualifikasi UEFA Conference League dengan torehan 3 gol dan 3 assists.

Jurgen Degabriele
Berikutnya ada Jurgen Degabriele. Rekan senegara Jake Grech ini juga punya catatan impresif di Liga Malta dan jadi salah satu top skor pada musim 20/21.

Jurgen Degabriele memang bukan seorang gelandang seperti Taisei Marukawa, namun pemain berusia 25 tahun ini bisa jadi pelengkap dalam taktik Aji Santoso yang kerap memaksimalkan peran sayap.

Sepanjang mentas di Liga Malta, Jurgen Degabriele dikenal sebagai winger produktif dan sering mencetak gol lewat pergerakan cutting inside.