Bursa Transfer

Manchester United Ketiban Untung Setelah Norwich City Degradasi, Bakal Dapatkan Bintang Ini

Selasa, 3 Mei 2022 07:03 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS-Murad Sezer
Erik ten Hag, pelatih baru Manchester United. Foto: REUTERS-Murad Sezer Copyright: © REUTERS-Murad Sezer
Erik ten Hag, pelatih baru Manchester United. Foto: REUTERS-Murad Sezer
Bek Kanan Manchester United Dinilai Lemah

Alasan mengapa Setan Merah butuh bek kanan baru karena salah satu bek mahal, Aaron Wan-Bissaka justru tak mampu menunjukkan kelasnya sebagai pemain belakang top usai kerap angin-anginan.

Wan-Bissaka bahkan mulai kehilangan tempat di skuat Manchester United, usai pelatih interim, Ralf Rangnick justru lebih percaya pada Diogo Dalot yang belakangan tampil reguler.

Kendati demikian, Dalot pun belum cukup memuaskan, sehingga Manchester United terpaksa mencari pemain baru di bursa transfer musim panas mendatang.

Sementara itu, harapan Manchester United untuk mendapatkan Max Aarons sepertinya tidak akan berjalan mudah.

Selain Arsenal, dua raksasa Liga Jerman, Borussia Dortmund dan Bayern Munchen kabarnya menjadi peminat terbesar Max Aarons dari Norwich City.