In-depth

Alejandro Garnacho, Harta Karun Manchester United yang Harus Digali Erik ten Hag

Jumat, 13 Mei 2022 14:10 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Phil Noble
Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho. Foto: REUTERS/Phil Noble. Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho. Foto: REUTERS/Phil Noble.

INDOSPORT.COM - Manchester United besutan Erik ten Hag mulai musim depan diproyeksikan akan melakukan perombakan.

Sederet pemain baru diprediksi bakal mendarat, namun bukan tidak mungkin pelatih asal Belanda itu melirik daftar ‘hijau’ di tim Setan Merah saat ini.

Apalagi, selama ini di Ajax ia dikenal sebagai juru taktik yang sukses membina bakat-bakat muda dan mengorbitkan mereka sebagai pemain jempolan.

Salah satu yang bisa dilirik Erik ten Hag jika ingin mendidik pemain muda Setan Merah di tim senior asuhannya adalah Alejandro Garnacho Ferreyra, yang namanya saat ini sedang jadi bahan omongan publik.

Ia bersama rekan-rekannya baru saja menyabet gelar FA Youth Cup 2021-2022 usai mengalahkan Nottingham Forest 3-1 tempo hari.

Bermain di Old Trafford, para pemain muda Manchester United tampil hebat dengan menceploskan tiga bola ke gawang yang dijaga Aaron Bott.

Bahkan, mereka sudah unggul cukup cepat pada menit ke-13 setelah bola hasil tendangan bebas Sam Murray menghampiri sang kapten, Rhys Bennett, yang kemudian mengonversinya menjadi gol.

Kedudukan 1-0 menjadi milik Manchester United sebelum Nottingham Forest menyamakan angka 1-1 lewat Joshua Powell beberapa menit sebelum turun minum.

Skor 1-1 ini pun bertahan cukup lama hingga menit 70-an, namun akhirnya pecah lagi oleh Alejandro Garnacho yang mencetak gol kedua untuk Manchester United.

Hanya saja, naluri mencetak angka pemain yang satu ini nampak sulit dibendung. Ia pun memperlebar jarak Manchester United dari sang lawan lewat gol ketiga yang menjadikan skor 3-1 hingga akhir laga.