In-depth

Deretan Pelatih Terhebat AC Milan Sepanjang Masa, Stefano Pioli Siap Nyusul?

Senin, 23 Mei 2022 15:59 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Gabriele Maltinti/Getty Images
Stefano Pioli berhasil membawa AC Milan juara Liga Italia 2021-2022. Foto: Gabriele Maltinti/Getty Images. Copyright: © Gabriele Maltinti/Getty Images
Stefano Pioli berhasil membawa AC Milan juara Liga Italia 2021-2022. Foto: Gabriele Maltinti/Getty Images.

INDOSPORT.COM - AC Milan asuhan Stefano Pioli sah menyegel gelar scudetto Liga Italia mereka usai mengalahkan Sassuolo, Minggu (22/05/22).

Tidak tanggung-tanggung, tiga gol dilesatkan tanpa balas oleh AC Milan melalui Franck Kessie dan brace Olivier Giroud.

Melawan Sassuolo, mereka hanya butuh satu poin untuk memastikan gelar juara dalam genggaman. Namun hal tersebut tidak lantas membuat Rossoneri bersantai-santai.

Mereka tetap datang bertamu ke markas Sassuolo dengan kekuatan penuh. Stefano Pioli pun memainkan skuat yang tak jauh beda saat bentrok dengan Atalanta pekan lalu.

Untuk juru gedor, ia memercayakan lini depan kepada Olivier Giroud. Bomber gaek Prancis tersebut ditopang dua winger yakni Alexis Saelemaekers dan Rafael Leao.

Di pertandingan semalam, Sassuolo pada akhirnya menyerah dengan kedudukan 0-3 yang bertahan sejak babak pertama hingga peluit panjang ditiup wasit.

Dengan hasil ini, AC Milan finis sebagai pemuncak klasemen Serie A Liga Italia 2021-2022 dengan 86 poin.

Sementara itu, pesaing terberat mereka yakni Inter Milan menutup musim dengan 84 poin di posisi runner-up.

Keberhasilan AC Milan meraih scudetto jelas tidak luput dari jerih payah Stefano Pioli membangun tim sejak pertama mendarat di San Siro 2019 lalu.

Padahal pada waktu itu, banyak yang menyangsikan kemampuannya karena statusnya yang bukan nama besar di kancah sepak bola dunia.