Liga Indonesia

Kiprah Fenomenal Ezzejari Tak Jadi Tekanan Striker Asing Persik Kediri

Sabtu, 28 Mei 2022 08:40 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© MO Persik
Joanderson tak mengusung target pribadi secara ambisius usai diperkenalkan sebagai bagian Persik Kediri. Foto: MO Persik. Copyright: © MO Persik
Joanderson tak mengusung target pribadi secara ambisius usai diperkenalkan sebagai bagian Persik Kediri. Foto: MO Persik.

INDOSPORT.COM - Joanderson tak mengusung target pribadi secara ambisius usai diperkenalkan sebagai bagian Persik Kediri, Jumat (27/05/22).

Biasanya, seorang striker asing akan mengutarakan target golnya secara realistis untuk tim.

Namun target seperti itu tidak menjadi gambaran seorang Joanderson untuk Persik.

"Saya tidak mengusung target pribadi selama membela Persik nanti," ujar striker kebangsaan Brasil tersebut.

"Yang paling penting, saya bisa membantu performa tim agar lebih baik dari musim lalu," beber dia.

Pada Liga 1 musim 2021/2022 lalu, Tim Macan Putih mampu bertahan dan lolos dari zona degradasi.

Arthur Irawan dkk juga finis di peringkat ke-11 klasemen akhir, alias meleset sedikit dari target 10 besar.

"Target saya adalah membawa tim ini punya peringkat lebih baik dari musim lalu," terang dia.

"Mungkin saya bisa membantu Persik mencapai posisi 5 besar atau 7 besar klasemen," pemilik nama lengkap Joanderson De Jesus Assis itu menambahkan.