Bursa Transfer

Manchester United Kirim Scout di Laga Austria vs Denmark, Incar Christian Eriksen?

Selasa, 7 Juni 2022 10:58 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Lisa Leutner
Christian Eriksen di saat membela Denmark di laga menghadapi Austria (REUTERS/Lisa Leutner) Copyright: © REUTERS/Lisa Leutner
Christian Eriksen di saat membela Denmark di laga menghadapi Austria (REUTERS/Lisa Leutner)

INDOSPORT.COM – Manchester United mengirimkan scout atau pengintai di pertandingan UEFA Nations League antara Austria vs Denmark demi memantau bintang incaran mereka. Christian Eriksen?

Dilangsungkan di Stadion Ernst-Happel, Austria menjamu Denmark dalam laga Grup A1 UEFA Nations League, Selasa (07/06/22) dinihari WIB.

Ini merupakan pertandingan kedua yang dimainkan kubu tuan rumah sejak diambil alih mantan juru taktik Manchester United, Ralf Rangnick.

Rangnick berhasil memetik kemenangan perdana ketika Austria menjungkapkan Kroasia dengan skor 0-3 pekan lalu.

Namun, euforia kemenangan ini tak terulang di kandang sendiri. Denmark harus mengakui keunggulan Austria dengan skor tipis 1-2.  

Denmark unggul lebih dulu pada menit ke-28 lewat Pierre-Emile Hojbjerg. Austria kemudian menyamakan kedudukan pada menit ke-67 melalui Xaver Schalger.

Ketika laga sepertinya aka nberakhir imbang, Jens Stryger Larsen keluar sebagai pahlawan Denmark. Dia mencetak gol enam menit jelang waktu normal berakhir usai memanfaatkan assist Christian Eriksen.

Kemenangan ini membuat Denmark untuk sementara memuncaki klasemen Grup A1 dengan koleksi enam poin dari dua laga. Sementara Austria menguntit satu strip di bawahnya dengan jumlah tiga poin.

Dilansir dari Sport Mirror, pertandingan antara Austria vs Denmark ini terbilang unik. Pasalnya, ada banyak pemandu bakat yang hardir dan terkait dengan bursa transfer musim panas.

Dilansir dari Sport Mirror, agen pemain asal Inggris, Paul O’Keefe menyebut ada 11 tim yang mengirimkan pemandu bakat di laga ini. Salah satunya Manchester United.