In-depth

Para Jebolan Akademi Liverpool Menggeliat Bersama Klopp, Ulangi Kesuksesan Era Benitez

Sabtu, 11 Juni 2022 11:11 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Lee Smith
Skuat Liverpool saat ini yang sedang ditangani Jurgen Klopp ternyata cukup banyak memakai jasa pemain jebolan akademi. Foto: REUTERS/Lee Smith. Copyright: © REUTERS/Lee Smith
Skuat Liverpool saat ini yang sedang ditangani Jurgen Klopp ternyata cukup banyak memakai jasa pemain jebolan akademi. Foto: REUTERS/Lee Smith.

INDOSPORT.COM - Skuat Liverpool saat ini yang sedang ditangani Jurgen Klopp ternyata cukup banyak memakai jasa pemain jebolan akademi.

Seperti diketahui, Liverpool sempat berada di ambang quadruple pada 2021-2022 usai menginjakkan kaki di tiga final piala dan bersaing ketat dengan Manchester City di liga.

Akan tetapi, dari empat peluang tersebut, mereka hanya mampu membawa pulang trofi Piala FA dan Piala Liga Inggris alias Carabao Cup.

Jordan Henderson dkk pun harus ikhlas merelakan gelar Liga Champions ke-7 mereka melayang jauh setelah dikandaskan di final Paris 2022.

Sementara itu di Liga Inggris, laju Manchester City ternyata tidak dapat dibendung, meski perjuangan meraih takhta juara harus berlangsung sampai titik darah penghabisan pada matchday terakhir.

Namun kegagalan di Liga Champions dan Liga Inggris tidak membuat Jurgen Klopp larut terlalu lama dalam kekecewaan.

Parade besar-besaran dengan trofi Piala FA dan Carabao Cup pun digelar di Liverpool dan disambut suporter serta warga masyarakat dengan antusias.

Bahkan, Jurgen Klopp pun mengaku tidak peduli dengan nada-nada sumbang yang mengkritik parade akhir musim timnya tersebut.

“(Kami) kalah di final Liga Champions malam sebelumnya dan orang-orang tetap datang ke sini dengan suasana hati yang bagus,” ucapnya kepada LFCTV.

“Ini benar-benar luar biasa. Ini adalah klub terbaik di dunia. Saya tidak peduli apa yang orang pikirkan,” tandas juru taktik asal Jerman tersebut.