Bursa Transfer

Romelu Lukaku dan Paulo Dybala Datang, Edin Dzeko Bakal Membelot ke Juventus

Kamis, 16 Juni 2022 17:45 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS-Daniele Mascolo
Edin Dzeko dilaporkan jadi korban kedatangan Romelu Lukaku dan Paulo Dybala ke Giuseppe Meazza - markas Inter Milan. Gosip gres dari Calciomercato menyebut jika Dzeko bakal terdepak jika Lukaku dan Dybala datang. Tak perlu mencari pelabuhan baru Dzeko rupanya bakal membelot ke Juventus. Copyright: © REUTERS-Daniele Mascolo
Edin Dzeko dilaporkan jadi korban kedatangan Romelu Lukaku dan Paulo Dybala ke Giuseppe Meazza - markas Inter Milan. Gosip gres dari Calciomercato menyebut jika Dzeko bakal terdepak jika Lukaku dan Dybala datang. Tak perlu mencari pelabuhan baru Dzeko rupanya bakal membelot ke Juventus.

INDOSPORT.COM - Edin Dzeko dilaporkan jadi korban kedatangan Romelu Lukaku dan Paulo Dybala ke Giuseppe Meazza - markas Inter Milan.

Gosip gres dari Calciomercato menyebut jika Dzeko bakal terdepak jika Lukaku dan Dybala datang. Tak perlu mencari pelabuhan baru Dzeko rupanya bakal membelot ke Juventus.

I Nerazzurri - julukan Inter Milan memang segera mendaratkan 2 bintang sekaligus bursa transfer musim panas. Sosok yang dimaksud adalah Romelu Lukaku dan Paulo Dybala.

Baik Lukaku maupun Dybala diisukan segera diumumkan sebagai awak baru pasukan Simone Inzaghi.

Lukaku sendiri kabarnya tinggal menunggu negosiasi antara klubnya Chelsea dengan Inter Milan. Saat ini kedua belah pihak masih membahas mahar kepergian Lukaku ke Kota Mode.

Jika negosiasi rampung, Lukaku akan segera berkostum Inter Milan lagi. Pasalnya, ia sudah mengatakan OK untuk balikan dengan sang mantan.

Lukaku bahkan rela memangkas gajinya dengan jumlah yang signifikan demi memperkuat Inter Milan.

Pun dengan Dybala. Eks Juventus tersebut juga segera berlabuh ke Inter Milan. Lantaran Dybala berstatus free transfer, Inter Milan tak perlu melakukan negosiasi bertele-tele demi mengangkut La Joya.

Menurut rumor yang berkembang, Dybala setuju meneken kontrak berdurasi 4 tahun alias tinggal di Giuseppe Meazza hingga 2026 mendatang.

Usut punya usut, hadirnya Lukaku dan Dybala bakal bikin Edin Dzeko terdepak. Tak perlu mencari pelabuhan baru eks AS Roma tersebut rupanya bakal membelot ke Juventus.