Liga Indonesia

Takluk dari PSIS Semarang, Pelatih Persis Solo Bongkar Kelemahan Timnya

Rabu, 22 Juni 2022 20:30 WIB
Kontributor: Prabowo | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Logo Piala Presiden 2022. Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
Logo Piala Presiden 2022.
Klasemen Sementara Piala Presiden

Berikut klasemen Piala Presiden 2022, Rabu (22/06/22). Persib Bandung loloske perempat final  sebagai juara Grup C, Bali United resmi tersingkir.

Jelang dimulainya Liga 1 2022/2023, sepak bola Indonesia kini dimeriahkan oleh gelaran turnamen pramusim bertajuk Piala Presiden 2022, yang kini tengah memasuki fase grup.

Pada Selasa (21/06/22) kemarin, digelar dua laga dari Grup yang berbeda yakni Persis Solo vs PSIS Semarang di Grup A dan Bhayangkara FC vs Persib Bandung di Grup C.

Pada laga derby Jateng antara Persis Solo vs PSIS Semarang, tim tamu berhasil unggul lebih dulu lewat sundulan Alfreandra Dewangga pada menit ke-36.

Namun, pada akhir babak pertama, tuan rumah menyamakan skor lewat tandukan Fabiano Beltrame, memanfaatkan lemparan ke dalam Aaron Evans. PSIS akhirnya menutup laga dengan kemenagan tipis 2-1, lewat gol Carlos Fortes, yang lagi-lagi dicetak lewat sundulan.

Baca Selengkapnya:  Klasemen Piala Presiden 2022: Persib Bandung Juara Grup, Bali United Angkat Koper