In-depth

Stefano Pioli Siap Buka Mata, Kuartet AC Milan Ini Bisa Tancap Gas Saat Pramusim

Minggu, 26 Juni 2022 18:30 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Massimo Pinca
Tommaso Pobega saat bermain untuk Torino. Foto: REUTERS/Massimo Pinca. Copyright: © REUTERS/Massimo Pinca
Tommaso Pobega saat bermain untuk Torino. Foto: REUTERS/Massimo Pinca.
Pemain Lain

Tommaso Pobega

Lagi-lagi pemain pinjaman yang ingin dibawa pulang AC Milan dan digadang-gadang sebagai penerus Franck Kessie.

Kontrak Tommaso Pobega di AC Milan akan habis pada Juni 2025, tetapi dikabarkan akan mendapat perpanjangan selama dua tahun yang bakal mengunci sang pemain dalam proyek jangka panjang.

Sebagai pinjaman di Torino, pemain yang satu ini pun mencatatkan penampilan apik hingga mendapat kepercayaan dri sang pelatih, Ivan Juric.

Bermain di laga-laga pramusim akan membuat Tomasso Pobega belajar lebih banyak hal, terutama beradaptasi dengan sistem yang dipakai AC Milan saat ini.

Selain itu, ia akan jadi solusi yang lumayan jika Stefano Pioli ingin melakukan rotasi pemain di skuat asuhannya.

Daniel Maldini

Selanjutnya ada nama yang pastinya sudah populer di telinga para penggemar Rossoneri. Ya, ia adalah putra Paolo Maldini.

Sudah bukan rahasia lagi bahwa trah keluarga Maldini sudah mendarah daging di AC Milan. Bahkan saat ini Daniel termasuk pemain muda berusia awal 20 tahunan dengan nilai tertinggi di tim.

Untuk itu, demi menancapkan namanya lebih kuat di daftar pemain andalan Stefano Pioli musim depan, ia harus mampu menampilkan permainan gemilang di sesi pramusim.

Marko Lazetic

Salah satu pemain yang harus mendapat kesempatan unjuk gigi lantaran cukup lama ‘menganggur’ usai direkrut oleh AC Milan pada Januari 2022.

Hanya beberapa kali tampil di level Primavera, ia masih punya misi besar untuk mencicipi panggung Serie A bersama tim utama dan misi tersebut mungkin bisa terwujud jika ia tampil apik saat pramusim.