In-depth

3 Rapor Merah di Laga Piala AFF U-19 Indonesia vs Vietnam: Sama-sama Buntu

Minggu, 3 Juli 2022 10:05 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022. Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022. Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT.
Rapor Laga Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022

Praktis, hanya ada satu shot on target yang berhasil dibuat Nguyen Quoc Viet namun masih berhasil ia gagalkan untuk mempertahankan keperawanan gawang Timnas Indonesia U-19.

Buruknya rapor pasukan serang Timnas Vietnam U-19 ini tentu saja berbanding cukup terbalik dengan penampilan para penjaga lini belakang skuat Garuda Muda.

Kontribusi Dimas Juliono dan M. Ferrari dkk terbilang apik dalam menghadang, memutus serangan, serta menutup gerak para pemain lawan.

Buntutnya, Timnas Vietnam U-19 hanya mencetak satu shot on target dari 10 percobaan tembakan ke gawang Cahya Supriadi.

Timnas Indonesia U-19 Juga Buntu

Meski begitu, kebuntuan dalam mencetak gol juga dirasakan oleh anak-anak asuh Shin Tae-yong yang sama-sama gagal memaksimalkan finishin gmereka di depan gawang lawan.

Dari delapan tembakan yang dilesatkan, hanya tiga yang on target, yang mana keseluruhannya gagal terkonversi menjadi gol.

Tidak ayal, hal ini pun jadi salah satu poin penting Shin Tae-yong sebagai bahan evaluasinya setelah pertandingan.

“Memang saya mengakui finishing kami di laga ini kurang baik,” ucapnya, sembari menggarisbawahi banyak peluang gol Timnas Indonesia U-19 yang gagal dieksekusi dengan baik.

Menurutnya, untuk bisa mencetak gol itu diperlukan timing umpan yang baik serta kecepatan bola yang pas.

Untuk itu, ia akan menjadikan ini catatan perbaikan Timnas Indonesia U-19 sebelum berjumpa lawan selanjutnya di matchday kedua Grup A, Brunei Darussalam.