Bola Internasional

Deretan Pelatih Terbaik PSG di Bawah Rezim Qatar: Pochettino Lebih Baik dari Ancelotti!

Selasa, 5 Juli 2022 21:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Alex Caparros - UEFA/UEFA via Getty Images
Unai Emery memberikan pernyataan usai PSG kalah dari Barcelona. Copyright: © Alex Caparros - UEFA/UEFA via Getty Images
Unai Emery memberikan pernyataan usai PSG kalah dari Barcelona.
Pelatih Terbaik PSG

1. Unai Emery

Jika membicarakan rasio kemenangan, maka Unai Emery bisa dikatakan pelatih terbaik PSG selama dimiliki oleh rezim Qatar.

Unai Emery menjabat selama hampir dua tahun di PSG, yakni sejak Agustus 2016 hingga akhirnya mangkat dari kursi kepelatihan Les Parisiens pada Mei 2018.

Selama menukangi PSG, pelatih yang kini menukangi Villarreal itu mampu mempersembahkan tujuh gelar domestik, yakni satu gelar liga dan enam gelar trofi domestik.

Emery total memimpin 114 pertandingan di segala ajang dengan rasio kemenangan mencapi 76,32 persen dan mencetak 312 gol serta kebobolan 92 gol saja.

2. Thomas Tuchel

Thomas Tuchel menjadi pelatih terbaik kedua PSG di bawah rezim Qatar, dengan mencetak rasio kemenangan sebesar 74,8 persen dalam 127 pertandingan.

Selama dua tahun lebih menukangi PSG, yakni sejak Agustus 2018 hingga dipecat pada Desember 2020, Tuchel telah memimpin 127 pertandingan dengan mencetak 337 gol dan kebobolan 103 gol.

Secara raihan trofi, Tuchel mampu mengungguli Unai Emery dengan mempersembahkan enam trofi, yakni dua gelar Liga Prancis, dan empat gelar domestik.

Bahkan Tuchel mampu mencetak sejarah dengan membawa PSG untuk pertama kalinya menembus final Liga Champions pada musim 2019/20.

3. Laurent Blanc

Laurent Blanc juga tak kalah apik selama menukangi PSG. Tercatat, dirinya menjadi pelatih terlama yang bisa memimpin Les Parisiens di bawah rezim Qatar.

Pelatih berkebangsaan Prancis itu menukangi PSG selama hampir tiga tahun, yakni sejak Agustus 2013, hingga Mei 2016.

Dalam kurun waktu tersebut, Laurent Blanc memimpin PSG sebanyak 172 pertandingan dengan rasio kemenangan 72,83 persen serta mencetak 391 gol dan kebobolan 126 gol.

Bahkan torehan trofi Laurent Blanc di PSG jauh lebih banyak ketimbang Emery dan Tuchel, yakni tiga gelar Liga Prancis dan delapan gelar domestik seperti Coupe de France, Coupe de la Ligue, dan Piala Super Prancis.