Bola Internasional

Piala AFF U-19: Faktor Mental Jadi Kunci Laga Timnas Indonesia U-19 vs Thailand

Rabu, 6 Juli 2022 16:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pertandingan antara Timnas Indonesia U19 vs Brunai Darussalam U19 Piala AFF U-19 di Stadion Patriot, Senin (04/07/22). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pertandingan antara Timnas Indonesia U19 vs Brunai Darussalam U19 Piala AFF U-19 di Stadion Patriot, Senin (04/07/22).
Hed to Head Timnas Indonesia U-19 vs Thailand

Wajar jika Timnas Indonesia U-19 menggebu-gebu saat menghadapi Thailand di Piala AFF U-19 2022. Sebab, target PSSI adalah juara, setelah puasa hampir sembilan tahun.

Jika laga kontra Thailand bisa diamankan, maka akan lebih mudah bagi Garuda Muda untuk mengantongi poin di dua laga sisa, menghadapi Filipina dan juga Myanmar.

Faktanya, mengalahkan Thailand bukanlah misi yang mustahil. Timnas Indonesia U-19 pernah melakukannya di Piala AFF U-19 2019, di era Amiruddin Bagus Kahfi dkk.

Thailand menang 2-1 di penyisihan Grup A, kemudian Timnas Indonesia U-19 berhasil menang 2-1 saat perebutan juara ketiga.

Jika berkaca dari head to head, total dari delapan pertemuan kontra Thailand, Timnas Indonesia U-19 hanya bisa dua kali menang, mencetak 12 gol, tapi juga kebobolan 18 gol.

Akmal Marhali berharap Timnas Indonesia U-19 bisa memanfaatkan situasi sebagai tuan rumah, untuk menaklukkan Thailand.

"Sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia diuntungkan dengab dukungan suporter, itu juga yang dikhawatirkan pelatih Thailand, Salvador Garcia," ungkap Akmal Marhali.

"Tentu ini menjadi modal berharga bagi Marselino Ferdinan cs untuk mengulang kesuksesan tahun 2013," pungkasnya.

Saksikan babak penyisihan Grup A Piala FF U-19 2022 antara Timnas Indonesia U-19 vs Thailand, di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, hari ini, Rabu (06/07/22) malam.