Bola Internasional

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2022, Ganyang Vietnam!

Selasa, 12 Juli 2022 18:17 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Indra Citra Sena
© PSSI
Seleksi tahap kedua Timnas Indonesia U-16 di Lapangan D Senayan, Jakarta, Senin (07/06/21). Copyright: © PSSI
Seleksi tahap kedua Timnas Indonesia U-16 di Lapangan D Senayan, Jakarta, Senin (07/06/21).

INDOSPORT.COM – Berikut jadwal lengkap Piala AFF U-16 2022 yang akan dijalani oleh timnas Indonesia. Mereka bereksempatan melumat habis Vietnam.

Pasalnya, timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup A Piala AFF 2022 bersama Vietnam, Singapura, dan Filipina.

Ajang Piala AFF U-16 2022 akan digelar di Yogyakarta, yakni di Stadion Maguwoharjo (Sleman) dan Stadion Sultan Agung (Bantul).

Jika tidak ada perubahan dari Panitia Pelaksana (Panpel), ajang tahunan tersebut dilaksanakan pada akhir Juli nanti, tepatnya dimulai dari tanggal 31 Juli hingga 13 Agustus.

Di sisi lain, Grup B Piala AFF U-16 2022 diisi oleh Thailand, Timor Leste, dan Brunei Darussalam. Sedangkan Malaysia, Austria, Myanmar, dan Kamboja termasuk di dalam Grup C.

Mengingat dugaan sepak bola gajah yang dimainkan oleh Vietnam dan Thailand dalam ajang Piala AFF U-19 2022, timnas Indonesia memperoleh kesempatan emas untuk balas dendam.

Timnas Indonesia U-19 harus tersingkir secara dramatis karena mereka kalah head to head dengan Vietnam dan Thailand.

Pasukan Shin Tae-yong berhasil menang besar dengan skor 5-1 atas Myanmar. Namun, di pertandingan lain, Vietnam mampu menahan imbang Thailand dengan skor 1-1.

Kabarnya, pelatih timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, telah menyiapkan setidaknya 30 pemain dalam pemusatan latihan (TC) bulan ini.

Rata-rata mereka merupakan pemain yang pernah mengikuti TC di bulan sebelumnya. Timnas Indonesia U-16 terakhir kali melakukan TC pada April silam di Stadion Madya Senayan.