In-depth

Profil Tim Liga 1 2022 PSS Sleman, Elang Siap Terbang Bersama Sang Pawang

Jumat, 15 Juli 2022 14:23 WIB
Editor: Juni Adi
© pialapresiden.id
Skuat PSS Sleman. Foto: pialapresiden.id Copyright: © pialapresiden.id
Skuat PSS Sleman. Foto: pialapresiden.id
Bedah Kekuatan

Musim ini kekuatan PSS Sleman untuk mengarungi Liga 1 2022 terbilang cukup kuat. Sebab mereka dihuni sejumlah pemain muda dan tua berpengalaman.

Di antaranya bergabungnya dua nama putra Papua, Boaz Solossa dan Todd Ferre. Seperti diketahui, Boaz adalah salah satu striker tajam di Liga 1 yang sudah terbukti.

Meski sudah tidak lagi muda, namun insting mencetak golnya tetap membahayakan. Begitu juga Todd Ferre yang merupakan salah satu pemain muda potensial Indonesia.

Keduanya diharapkan bisa memberikan daya gedor di lini depan, bersama bomber anyar asal Brasil, Mychell Chagas.

Tak hanya pemain baru, angin segar juga datang dari para pemain lama. Beberapa penggawa andalan musim lalu yang diderita cedera, sudah berangsur pulih.

Sebut saja Fandy Eko Utomo, Kim Jeffrey Kurniawan hingga Saddam Gaffar. Nama-nama itu memang masih dalam tahap pemulihan, akan tetapi tidak lama untuk bisa segera comeback.

Skuad PSS Sleman (per 15 Juli 2022):

Kiper: Ega Rizky, Jandia Eka Putra, Try Hamdani, Muhammad Ridwan.

Belakang: Dedy Gusmawan, Purwaka Yudhi, Ifan Nanda, Rizza Fadillah, Derry Rachman, Rifky Suryawan, Syaiful Ramadhan, Marckho Merauje, Bagus Nirwanto, Ibrahim Sanjaya.

Tengah: Jihad Ayoub, Manda Cingi, Wahyu Sukarta, Kim Jeffrey Kurniawan, Dave Mustaine, Ze Valente, Todd Ferre, Fandi Utomo, Hambali Tolib.

Depan: Boaz Solossa, Miftahul Hamdi, Komarudin, Mychell Chagas, Hokky Caraka, Irkham Mila, Bagas Umar, Saddam Gaffar, Riki Dwi Saputro.