Liga Indonesia

Liga 2: Terusir dari Jakabaring, Sriwijaya FC Kebingungan Cari Tempat Latihan

Sabtu, 16 Juli 2022 15:21 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Indra Citra Sena
© Muhammad Effendi/INDOSPORT
Kursi tribune barat stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang dicat warna merah dan putih. Copyright: © Muhammad Effendi/INDOSPORT
Kursi tribune barat stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang dicat warna merah dan putih.
Klarifikasi Jakabaring

Dirut PT JSC, Meina Fatriani Paloh, menjelaskan bahwa pihaknya harus bersikap profesional dan mendahulukan pemesanan yang telah lebih dulu membooking Jakabaring.

"Lapangan sepak bola JSC dipakai untuk Piala AFF dan itu sudah lama dibooking, kita harus profesional dong mendahulukan orang yang sudah lama booking. Benar nggak?" ungkapnya.

Wanita yang kerap disapa Mena ini juga menerangkan, saat ini dua ajang besar seperti Piala AFF U-18 Woman Champions 2022 dan Piala Dunia U-20 2023 mengharuskan stadion steril dari aktivitas mana pun.

"Jadi kemarin kita negosisasi sama Sriwijaya FC kenapa ngak bisa pakai panahan karena kemarin dipakai buat gateball waktu FORNAS, kita rawat lagi rumputnya," cetus Meina. 

"Bukan karena nggak bisa atau bagaimana. Paling tidak begini. Yang duluan itu pasti lebih dahulukan. Apalagi ini kan kita tuan rumah," tandasnya.