Bola Internasional

Piala AFF U-16: Australia Punya Pemain Kembar, Ikuti Jejak Sukses Bagas-Bagus?

Sabtu, 16 Juli 2022 17:05 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Indra Citra Sena
© Abdurrahman Ranala/INDOSPORT
Skuat timnas Australia u-16 Copyright: © Abdurrahman Ranala/INDOSPORT
Skuat timnas Australia u-16

INDOSPORT.COM - Menyambut Piala AFF U-16 2022, Australia sepertinya akan mengikuti jejak timnas Indonesia yang memiliki pemain kembar, yakni Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa.

Jika Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa adalah si kembar yang membela Indonesia, Australia juga akan memilikinya, yakni Lachlan Midleton dan Jared Middleton.

Keduanya merupakan saudara kembar yang kini bermain dan membela tim akademi Sydney FC. Lachlan Middleton berposisi gelandang, sedangkan Jared Middleton merupakan seorang bek.

Informasi soal si kembar asal Australia tersebut diketahui lewat situs resmi milik Sydney FC yang mengabarkan bahwa pemain mereka sedang dalam pemusatan latihan.

Pemusatan latihan yang mereka lakukan guna mempersiapkan pemain ikut seleksi timnas Australia U-16 dalam menghadapi Piala AFF U-16 dan Piala Asia U-17 2023.

Pelatih timnas Australia U-17, Trevor Morgan, mengatakan bahwa pemusatan latihan ini diharapkan akan memberi kesempatan kepada para pemain undangan untuk mengikuti seleksi dalam skuat Australia U-17.

“Karena pandemi Covid-19, timnas muda kami telah bubar selama dua tahun terakhir. Inilah pertama kalinya kami dapat mengumpulkan beberapa pemain baru terbaik untuk mempersiapkan turnamen internasional terdekat,” ujar Morgan.

“The Joeys (julukan timnas Australia) akan memulai debut sebagai tim U-16 pada akhir tahun ini untuk memperebutkan tempat di Piala Asia U-17 2023 di Bahrain,” tambah Morgan.