Bursa Transfer

Cabut dari Spanyol, Luis Suarez Resmi Gabung Marseille

Rabu, 20 Juli 2022 08:07 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Juan Medina
Karim Benzema dan Marcelo merayakan kesuksesan Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2021/2022 (REUTERS/Juan Medina) Copyright: © REUTERS/Juan Medina
Karim Benzema dan Marcelo merayakan kesuksesan Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2021/2022 (REUTERS/Juan Medina)
Marseille Berniat Datangkan Marcello

Berhasil mendatangkan Luis Suarez, Olympique Marseille kini tengah menargetkan pemain incarannya yang lain.

Terkini, Marseille tengah mengincar eks pemain Real Madrid, Marcello. Pemian berusia 34 tahun itu mengaku masih ingin bermain sepak bola untuk memenuhi ambisinya bermain di Piala Dunia 2022 di Qatar.

Saat ini Marcelo tengah berstatus sebagai pemain bebas tranfer, dan ia pergi dari Real Madrid sebagai Legenda, apalagi dia turut mengantarkan Real Madrid memenangkan banyak trofi.

Dilansir dari Marca, Marseille sangat yakin bahwa bek kiri tersebut akan membawa pengalaman ke dalam skuad dan bisa mebantu mengangkat performa tim.

Marseille berambisi untuk bisa bertarung di papan atas, khususnya menyaingi dominasi Paris Saint-Germain, dan berbicara lebih banyak di Liga Champions.

Dan Marcelo kini dinilai sebagai sosok yang tepat untuk memimpin pasukan Igor Tudor dengan segudang pengalaman yang ia miliki.

Tetapi, kendala bagi Marcelo sama seperti yang dialami oleh klub-klub lain yang tertarik untuk mengontraknya, yakni persoalan gaji.

Meski usianya telah menyentuh angka 34 tahun, ia disebtut-sebut masih menginginkan gaji yang cukup tinggi, dan Marseille masih akan mengevaluasi hal tersebut untuk meyakinkan manajemen mengontrak Marcelo di musim panas ini.