Bola Internasional

Jadikan Pelajaran Hidup, Curhatan Miris 5 Pesepakbola Dunia soal Kecanduan Bermain Judi

Jumat, 29 Juli 2022 20:03 WIB
Editor: Irfan Fikri
© bleacherreport
Hasselbaink bareng Gudjohnsen waktu berseragam Chelsea. Copyright: © bleacherreport
Hasselbaink bareng Gudjohnsen waktu berseragam Chelsea.
Nyaris Bunuh Diri

4. Eidur Gudjohnsen

Bagi penggemar Chelsea tentu akrab dengan sosok penyerang Eidur Gudjohnsen. Hampir dua dekade dia berkostum The Blues.

Dalam satu kesempatan, dia bercerita bahwa pernah terjebak di meja perjudian. Dia mengaku pernah kalah hampir setengah juta pound hanya dalam beberapa bulan.

Tentu bukan dihabiskan di slot online, namun dia taruhkan di putaran roulette dan permainan blackjack. Kala itu dia sering bermain judi lantaran sedang dibekap cedera. Namun saat ini Gudjohnsen mampu menghilangkan kebiasaan buruknya itu.

Kariernya bersama Chelsea, Gudjohnsen begabung selama enam tahundengan mencetak 54 gol dalam 186 penampilan di Premier League dan membantu the Blues meraih dua gelar Liga Inggris.

5. Kenny Sansom

Mantan pemain bintang Arsenal, Kenny Sansom adalah sosok kunci bagi The Gunners, Dia telah tampil  300 laga lebih medio 1979 dan 1988.  

Berdasarkan pengakuannya, dia pernah tergila-gila perjudian selama bertahun-tahun. Kini, pria yang kini sudah berusia 54 tahun itu mengaku jika akibat kecanduan alkohol dan berjudi, ia menjadi melarat dan bangkrut.

Dia bahkan pernah nekat mau bunuh diri karena sulitnya keluar dari masalah perjudian, baik judi online maupun kasino serta alkohol. Perjuangannya melawan alkohol dan perjudian pernah dididokumentasikan secara mendalam dalam film otobiografinya yang diris pada tahun 2008.