Bursa Transfer

Tak Masuk Rencana Ten Hag, Bek Manchester United ini Bakal Dibuang ke Klub Turki

Jumat, 29 Juli 2022 07:20 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Reuters/John Sibley
Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: Reuters/John Sibley Copyright: © Reuters/John Sibley
Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: Reuters/John Sibley

INDOSPORT.COM Raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, dikabarkan bakal membuang beknya yakni Axel Tuanzebe, ke klub Turki, Trabzonspor.

Kabar hengkangnya Axel Tuanzebe ini mencuat seusai Lisandro Martinez sukses mendarat ke Old Trafford, markas Manchester United.

Axel Martinez sendiri diboyong dari Ajax Amsterdam senilai 57 juta poundsterling atau sekitar 1 triliun rupiah.

Pria asal Argentina itu juga dijuluki sebagai ‘The Butcher from Amsterdam’. Julukan itu tampaknya tidak dilebih-lebihkan, sebab dirinya mampu melakukan rata-rata tekel sebanyak 3,13 di setiap 90 menitnya.

Julukan tersebut memang cocok lantaran seolah-olah dia ‘membunuh’ lawannya terlebih dahulu sebelum mengancam gawangnya.

Awalnya Lisandro Martinez bukanlah siapa-siapa. Di awal kariernya sebagai pesepak bola, pria berpostur tubuh mungil itu sempat diremehkan. Namun, sekarang sang pemain telah menjadi bintang baru Man United.

Hal ini tak lepas dari peran Erik ten Hag yang mendidiknya dengan keras saat mereka masih bekerja sama di Ajax Amsterdam.

“Dia merupakan seorang pejuang. Dia memiliki sikap, semangat juang. Dia akan menjadi keuntungan karena memiliki ide-ide tertentu,” ucap Erik ten Hag.

“Dia membawa agresivitas ke dalam permainan dengan cara yang elegan. Saya pikir kita membutuhkan itu. Tapi dia juga terampil dan dia bisa menangani bola. Saya pikir penggemar akan mengaguminya,” paparnya.

Kehadiran Lisandro Martinez jelas mengancam bek lainnya, terutama bek muda Manchester United, Axel Tuanzebe, yang jelas bakal kehilangan tempat di Old Trafford.