Bursa Transfer

Jadi Idaman Juventus, Titisan Paulo Dybala Malah Resmi Merapat ke Klub Rival

Minggu, 21 Agustus 2022 17:41 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Isman Fadil
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Napoli. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Napoli.
Napoli Resmi Boyong Raspadori

Melalui situs resmi klub pada Minggu (21/08/22), Il Partenopei mengumumkan penandatanganan Giacomo Raspadori dari Sassuolo.

Napoli sepakat untuk menebus Raspadori dengan status pinjaman dengan opsi pembelian di angka 30 juta euro alias setara Rp447 Miliar.

Raspadori bakal menjadi rekrutan kesembilan klub yang bermarkas di Stadion Diego Armando Maradona tersebut.

Ia bakal bergabung dengan nama-nama lain seperti Kim Min-Jae, Andre Zambo Anguissa, Mathías Olivera, Kvicha Kvaratskhelia, Leo stigard, Giovanni Simeone, Tanguy Ndombele dan Salvatore Sirigu.

Kabarnya, Raspadori merupakan gol terakhir alias rekrutan pamungkas Napoli jelang penutupan lantai bursa.

"SSC Napoli dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Giacomo Raspadori dari Sassuolo," tulis Napoli.

"Striker Italia telah bergabung dengan kesepakatan pinjaman awal dengan klausul pembelian wajib," tambahnya.

Giacomo Raspadori sendiri merupakan produk pemain muda dari Sassuolo dan kemudian menarik banyak klub raksasa Liga italia dengan performa menawan dan kemampuan bermain di berbagai posisi.

Gelandang Sassuolo itu telah tampil gemilang pada musim lalu, setidaknya ia mencatatkan 10 gol dan enam assist dari 38 pertandingan di semua kompetisi.

Selain Juventus dan Napoli, Raspadori juga sempat menjadi incaran klub Liga Italia lain yakni AC Milan.