In-depth

Laris Manis, 3 Bintang Scudetto AC Milan yang Kini Jadi Buruan Klub Top Eropa

Kamis, 25 Agustus 2022 16:54 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS/Daniele Mascolo
Pemain AC Milan Theo Hernandez melakukan selebrasi usai menjuarai Liga Italia 2021/2022. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Pemain AC Milan Theo Hernandez melakukan selebrasi usai menjuarai Liga Italia 2021/2022. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
Theo Hernandez

Terakhir adalah Theo Hernandez, wing back asal Prancis yang juga merupakan pilar penting AC Milan dalam merengkuh gelar juara Liga Italia musim lalu.

Tak hanya tangguh dalam bertahan, kemampuan Theo Hernandez dalam melakukan umpan serta membaca pergerakan rekan di kotak penalti lawan, membuatnya kerap jadi pahlawan kemenangan tim.

Total dari 41 pertandingan di semua ajang, mantan penggawa Real Madrid itu sukses mencetak 5 gol serta memberikan 10 assists buat AC Milan.

Jumlah tersebut membuat Theo Hernandez bertengger di daftar teratas para pemberi assist terbanyak AC Milan sepanjang musim lalu.

Berkat dari penampilannya itu, nama Theo Hernandez kini jadi perburuan hangat para klub top Eropa sepanjang bursa transfer.

Meski sudah menyatakan minat untuk bertahan lebih lama di AC Milan, namun rayuan dari klub tenar seperti Chelsea, PSG hingga Manchester City tampaknya bakal membuat Theo Hernandez berubah pikiran.

Jika gagal pindah musim ini, mungkin saja Theo Hernandez bakal direkrut klub-klub top Eropa diatas pada bursa transfer musim depan.