Liga Inggris

3 Kualitas Taktik Graham Potter yang Berpotensi Ampuh Perbaiki Kelemahan Chelsea

Jumat, 9 September 2022 00:42 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© REUTERS-Ian Walton
Pemain Brighton yang dulu pernah ditaksir Manchester United, Moises Caicedo. Foto: REUTERS-Ian Walton Copyright: © REUTERS-Ian Walton
Pemain Brighton yang dulu pernah ditaksir Manchester United, Moises Caicedo. Foto: REUTERS-Ian Walton
2. Menjaga Keunggulan Skor

Menurut data dari situs Whoscored, salah satu kelemahan Chelsea terletak pada konsistensi permainan.

The Blues kesulitan menjaga ritme, sehingga ketika sudah unggul skor, tim lawan berpotensi besar melakukan comeback.

Kelemahan ini terlihat dalam kekalahan Chelsea dari Southampton di laga Liga Inggris 2022/23 pekan ke-5.

Sudah unggul satu gol, The Blues malah keok dan dikandaskan Southampton 1-2.

Jika ditunjuk jadi pelatih, Graham Potter sepertinya dapat mengatasi kelemahan Chelsea tersebut.

Masih dari data situs Whoscored, Brighton, tim yang sekarang masih dilatih Potter, punya kekuatan lebih dalam hal menjaga keunggulan skor.

Kekuatan demikian tentu bukan mustahil turut ditularkan Potter andai nanti bertugas menjadi pelatih Chelsea.