Bola Internasional

Hasil Uji Coba Memalukan, Ini Penilaian Media Vietnam soal Kekuatan Timnas Indonesia U-20

Sabtu, 10 September 2022 20:29 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Isman Fadil
© PSSI
Media Vietnam turut memberikan tanggapannya terkait hasil minor yang didapat Timnas Indonesia  U-20 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Copyright: © PSSI
Media Vietnam turut memberikan tanggapannya terkait hasil minor yang didapat Timnas Indonesia U-20 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

INDOSPORT.COM - Media Vietnam turut memberikan tanggapannya terkait hasil minor yang didapat Timnas Indonesia  U-20 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Laodong blak-blakan menyebut jika beberapa laga negatif skuat asuhan Shin Tae-yong menjadi sinyal tidak bagus bagi Timnas Indonesia U-20.

Sejumlah hasil kurang memuaskan memang didapat Timnas Indonesia U-20 jelang bergulirnya Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Pekan lalu misalnya, awak Garuda Muda yang dimotori Ronaldo Kwateh harus menyerah oleh Persija Jakarta.

Bertanding di Stadion PTIK, Jakarta pasukan Shin Tae-yong tumbang dengan skor tipis 1-2 atas Macan Kemayoran.

Satu-satunya gol yang mampu ditorehkan oleh penggawa Timnas Indonesia U-20 adalah melalui Ronaldo Kwateh.

Sebelumnya, Timnas Indonesia U-20 juga menelan hasil tak kalah mengecewakan saat melakoni uji coba kontra Persis Solo.

Kala itu, Timnas Indonesia U-20 harus puas bermain sama kuat 0-0 saat berjumpa Laskar Sambernyawa tersebut.

Hal tersebut seolah jadi alarm tersendiri bagi Timnas Indonesia U-20 mengingat tak kurang dari sepekan lagi Garuda Muda bakal melakoni Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Rupanya, fakta tersebut menarik perhatian media Vietnam Laodong. Media tersebut menyebut jika beberapa laga negatif skuat asuhan Shin Tae-yong menjadi sinyal tidak bagus bagi Timnas Indonesia U-20.