Liga Indonesia

Nyoman Sukarja Tampil Moncer di Liga 2, Pelatih Bali United Ikut Bahagia

Sabtu, 17 September 2022 20:30 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Nofik Lukman/INDOSPORT
Sepak terjang I Nyoman Sukarja (tengah) masih diketahui oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco. Foto: Nofik Lukman/INDOSPORT. Copyright: © Nofik Lukman/INDOSPORT
Sepak terjang I Nyoman Sukarja (tengah) masih diketahui oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco. Foto: Nofik Lukman/INDOSPORT.
I Nyoman Sukarja Bisa Kembali ke Bali United?

Saat berada di tim Bali United era Stefano Cugurra Teco, I Nyoman Sukarja memang tak sempat mendapat menit bermain. Pasalnya, penyembuhan cedera yang berjalan lama membuatnya absen sepanjang Liga 1 2019.

Namun, dalam beberapa kegiatan, Sukarja turut hadir dalam agenda Bali United. Makanya, Teco sempat mengenal Sukarja meski belum menurunkan di Liga 1.

"Dia orang yang baik. Mudah-mudahan bisa sukses bersama timnya di Liga 2," tutur Teco.

Moncernya performa Sukarja di Liga 2 membuka kans untuk kembali ke Liga 1, termasuk ke tim Bali United. Tentu saja para suporter rindu dengan gol yang dicetak para penyerang putra daerah.

Di tim Bali United, ada putra daerah bernama I Kadek Dimas Satria. Namun, top skor Elite Pro Academy (EPA U-18 2019 ini masih kesulitan menembus tim inti.

Kadek Dimas harus berada dalam bayang-bayang Ilija Spasojevic dan Lerby Eliandry. Dua seniornya tampil produktif hingga Kadek Dimas kesulitan dapat tempat.

Terkait potensi kembalinya Sukarja ke Bali United, Teco tak bisa berbicara banyak. Ia dan manajemen belum ada pembicaraan untuk merekrut Sukarja lagi.

"Soal rencana untuk kembali atau rencana buat datang pada putaran kedua, kita belum diskusi sama manajemen tim," papar Teco.

Selain Sukarja, Bali juga memiliki penyerang lain yang berkiprah di Liga 2, yakni I Made Adi Wirahadi. Namun penyerang 39 tahun belum mencetak gol untuk PSDS Deli Serdang.