Liga Indonesia

Jelang Derby Jatim, Gelandang Arema FC Enggan Terkecoh Tren Buruk Persebaya Surabaya

Minggu, 25 September 2022 11:46 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Adam Alis dalam perebutan bola dengan pemain PSIS Semarang. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Adam Alis dalam perebutan bola dengan pemain PSIS Semarang.

INDOSPORT.COM - Arema FC akan tetap menganggap Persebaya Surabaya datang dengan motivasi tinggi, jelang Derby Jatim dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (01/10/22) mendatang.

Ya, situasi kedua tim memang tengah berbanding terbalik jelang pertemuan sarat gengsi pada lanjutan pekan ke-11 Liga 1 nanti.

Arema FC tengah dalam performa menanjak seusai menyudahi Derby Jatim menghadapi Persik Kediri 1-0 di Stadion Brawijaya, Sabtu (17/09/22) lalu.

Hasil itu menyudahi tren tak pernah menang tim berjulukan Singo Edan dalam 3 laga terakhir, plus kemenangan pertama bagi sang pelatih, Javier Roca.

Sementara Persebaya Surabaya berada dalam tekanan tinggi akibat kekalahan 1-2 yang dialami saat menjamu Rans Nusantara FC, Kamis (15/09/22) lalu.

Hasil yang membuat tim berjulukan Green Force itu mengalami kekalahan 3 kali beruntun, sekaligus membuat suporternya kecewa hingga meletus kerusuhan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

"Yang pasti, kami tidak bisa meremehkan mereka. Karena laga nanti adalah derby," ucap gelandang andalan Arema FC, Adam Alis Setyano.