Bola Internasional

Fans Timnas Inggris Siap Ketar-ketir, Harry Maguire Masih Akan Pimpin The Three Lions di Piala Dunia 2022

Senin, 26 September 2022 22:17 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor:
© reutersconnect.com
Bek Inggris, Harry Maguire mencoba merebut bola dari penyerang Italia, Gianluca Scamacca di laga UEFA Nations League REUTERS/Alberto Lingria Copyright: © reutersconnect.com
Bek Inggris, Harry Maguire mencoba merebut bola dari penyerang Italia, Gianluca Scamacca di laga UEFA Nations League REUTERS/Alberto Lingria

INDOSPORT.COM – Masih menjadil andalan Gareth Southgate di Timnas, Harry Maguire dilaporkan akan tetap pimpim Inggris di Piala Dunia 2022.

Timnas Inggris baru saja harus menelan pil pahit setelah mereka harus terdegradasi ke Liga B atau kasta kedua dari ajang UEFA Nations League.

Timnas Inggris pada pertandingan UEFA Nations League yang lalu harus rela menelan kekalahan dari lawan mereka di Final Euro 2020, Italia.

Kekalahan dan terdegradasinya Timnas Inggris kemudian membuat sejumlah penggemar akhirnya mengecam strategi dari sang pelatih Gareth Southgate.

Pada pertandingan tersebut Gareth Southgate terbilang berani dengan tidak memainkan Trent-Alexander Arnold.

Selain itu, Southgate juga seperti memaksa memainkan pemain yang saat ini tengah dalam performa yang kurang meyakinkan, Harry Maguire.

Kendati begitu, Southgate dilaporkan masih akan tetap mempercayai Harry Maguire untuk memimpin Timnas Inggris di Piala Dunia 2022.

Pelatih yang kini berusia 52 tahun tersebut menilai Harry Maguire masih menjadi pemain penting bagi Timnas Inggris.

“Dia adalah pemain penting bagi kami dan penting untuk mendukung pemain terbaik kami,” ujar Gareth Southgate dilansir dari Forbes.

“Apa pun reputasi yang saya miliki, saya akan meletakkannya di sana. Dia adalah bek tengah udara kami yang paling dominan,” tambah Gareth Southgate.