Liga Indonesia

Pemulihan Pasca-Operasi Bagus, Gelandang Maluku Segera Comeback di Bali United?

Jumat, 28 Oktober 2022 17:55 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Indra Citra Sena
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Muhammad Sidik Saimima saat berpose dengan replika piala juara Liga 1 di Bali United Megastore. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Muhammad Sidik Saimima saat berpose dengan replika piala juara Liga 1 di Bali United Megastore. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Keputusan untuk Operasi

Saran ini bisa dijalankan Saimima dan Irfan Jaya dengan bagus. Ganda Putra menegaskan treatment pemain cedera akan diberikan secara terukur.

"Semua masih dalam jalur dan progres yang benar. Kami akan memberikan treatment yang sesuai dengan waktu perjalanan penyakitnya supaya kelak bisa sembuh dengan sempurna, tidak telat dan tak terlalu cepat," tegas Ganda Putra.

Sidik Saimima sendiri membutuhkan waktu panjang untuk berani melakukan operasi. Selama ini, dia hanya menjalani sejumlah terapi saja setiap kali ada masalah pada lututnya.

"Yang membuat saya melakukan operasi itu karena yakin dengan rasa sakit yang tidak hilang-hilang. Sudah enak kemudian sakit lagi. Itulah yang membuat saya mengambil keputusan operasi biar kembali lebih kuat lagi," jelas Saimima.

Keputusan ini juga penting bagi kelanjutan kariernya mengingat saat ini Saimima baru berusia 25 tahun. Berkaca pada rata-rata usia gelandang di Tanah Air, dia masih bisa bermain 10 tahun lagi.

Kuncinya adalah Saimima harus bisa menjaga kondisi dan performa secara maksimal. Beberapa nama, termasuk kapten Bali United, Fadil Sausu, bahkan masih eksis di Liga 1 saat usianya sudah 37 tahun.

Sekadar mengingatkan, Fadil Sausu mencatatkan tujuh penampilan dari total 11 laga yang sudah dijalani Bali United di Liga 1 2022-2023.