Liga Spanyol

Prediksi Liga Spanyol Valencia vs Barcelona: Peluang Blaugrana Hibur Diri di Kancah Domestik

Sabtu, 29 Oktober 2022 11:04 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi pertandingan antara Valencia vs Barcelona (LaLiga Spanyol). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Prediksi pertandingan antara Valencia vs Barcelona (LaLiga Spanyol).
Prediksi Susunan Pemain dan Player to Watch

Valencia (4-3-3): Mamardashvili; Correia, Paulista, Guillamon, Gaya; Musah, Almeida, Foulquier; Lino, Cavani, Kluivert.

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Bellerin, Kounde, E Garcia, Balde; Gavi, De Jong, Pedri; Dembele, Lewandowski, Fati.

Player to Watch

Edinson Cavani (Valencia)

Meski telah memasuki usia yang tidak muda lagi, Edinson Cavani tetap akan menjadi sosok yang harus diwaspadai oleh lini belakang Barcelona.

Torehan empat gol dari enam penampilannya bersama Valencia sejauh ini masih membuktikan bahwa dirinya layak untuk diperhitungkan.

Terlebih lagi, Cavani juga memiliki kecepatan yang diprediksi masih akan menjadi kekuatannya saat adu sprint dengan lini belakang Barcelona nanti.

Robert Lewandowski (Barcelona)

Ketajaman Robert Lewandowski memang tak perlu diragukan lagi. Hal itu sudah terlihat saat dirinya masih berseragam Bayern Munchen.

Tubuh tinggi serta penempatan posisi yang menjadi kualitasnya sejauh ini akan tetap ia tunjukkan dalam laga dini hari nanti.

Modal 17 gol dari 16 penampilannya di semua kompetisi bersama Barcelona juga akan menjadi modal bagi Lewandowski untuk tetap percaya diri mengobrak-abrik lini pertahanan Valencia.