Liga Indonesia

Bukan Bali United, 3 Tim Liga 1 yang Paling Cocok Datangkan Luis Suarez

Kamis, 10 November 2022 13:05 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Luis Milla bersama pemainnya Rachmat Irianto, saat konferensi pers jelang lawan Persija Jakarta. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Luis Milla bersama pemainnya Rachmat Irianto, saat konferensi pers jelang lawan Persija Jakarta.
1. Persib Bandung

Persib Bandung menjadi urutan teratas dalam daftar tim Liga 1 yang cocok untuk mendatangkan pemain bintang, Luis Suarez.

Sebab, tak dapat dipungkiri bahwa Persib Bandung pula yang memulai hadirnya para marquee player di Liga Indonesia, lewat perekrutan Michael Essien di tahun 2017.

Michael Essien adalah mantan pemain Chelsea dan Real Madrid, yang akhirnya berlabuh ke Persib Bandung, membuat nama Indonesia semakin melambung.

Persib Bandung baru-baru ini juga resmi mendatangkan pelatih kelas dunia, Luis Milla, yang pernah bermain di Barcelona, Real Madrid, dan juga Timnas Spanyol.

Dengan kehadiran Luis Milla, bukan hal yang mustahil jika Luis Suarez tertarik untuk berlabuh ke Persib Bandung di pentas Liga 1.

2. Persija Jakarta

Rival abadi Persib Bandung, Persija Jakarta juga termasuk tim yang paling siap untuk mendatangkan pemain sekelas Luis Suarez.

Persija Jakarta mengusung target jangka panjang lewat pelatih kelas dunia, Thomas Doll, mantan juru taktik Broussia Dortmund.

Macan Kemayoran juga memiliki pemain asing yang cukup mumpuni, yaitu jebolan Timnas Ceko, Ondrej Kudela dan Krmencik.

Maka, ada alasan kuat jika Luis Suarez mulai mempertimbangkan untuk berlabuh ke tim ibukota, jika memang tertarik ke Indonesia.

Apalagi, Luis Suarez pernah mencetak tiga gol saat membela Timnas Uruguay bermain di Gelora Bung Karno. Jakarta adalah kota yang penuh kenangan untuk sang 'vampire'.