1.1K
Liga Indonesia
Liga 1: Fokus pada Tugas, Pelatih Portugal Enggan Pikirkan Hal Lain di Persik Kediri
© MO Persik Kediri
Ingin Tim Komplit
Divaldo Alves juga tengah menunggu kelengkapan skuadnya dalam waktu dekat. Dia ingin semua pemain berkumpul di Kediri.
Sejak dimulai pada Rabu (9/11/22) lalu, program latihan Tim Macan Putih memang belum bisa diikuti oleh seluruh pemain.
"Ya semoga secepatnya mereka bisa segera kembali kesini. Saya juga ingin melihat progres beberapa pemain muda," beber Divaldo.
Sehubungan dengan itu, pihak Divaldo Alves juga belum bisa menjabarkan perihal rencana Persik Kediri dalam waktu dekat.
Termasuk dengan mematok agenda laga uji coba bagi Renan Silva dkk, sepanjang menjalani latihan di tengah vakumnya kompetisi Liga 1.