Liga Indonesia

4 Kasus Kekerasan yang Pernah Dilakukan Diego Michiels, Michael Krmencik Korban Terbaru

Rabu, 7 Desember 2022 17:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Barito Putera
Rizky Pora, kapten tim Barito Putera di Liga 1 2022, melewati kawalan bek Borneo FC, Diego Michiels. Foto: Barito Putera Copyright: © Barito Putera
Rizky Pora, kapten tim Barito Putera di Liga 1 2022, melewati kawalan bek Borneo FC, Diego Michiels. Foto: Barito Putera
Rekam Jejak Diego Michiels

1. Insiden di Kelab Malam pada 2012

Setahun setelah dirinya dinaturalisasi menjadi WNI, Diego Michiels membuat ulah dengan melakukan aksi kekerasan kepada salah satu pengunjung di kelab malam di Jakarta.

Hal tersebut terjadi pada November 2021. Saat itu, pemain kelahiran Belanda ini dilaporkan ke pihak berwajib atas aksi kekerasannya ke salah satu pengunjung terebut.

Aksi kekerasan ini tercipta setelah kedua pihak bersenggolan sehingga mengakibatkan botol minuman dari pihak korban pecah.

Alih-alih meminta maaf, Diego Michiels dan rekan-rekannya justru memukuli korban hingga babak belur di kelab malam tersebut.

Karena tindakan ini, Diego Michiels pun sempat ditahan di Mapolsek Tanah Abang Jakarta Pusat, sehingga dirinya tak bisa tampil bagi Timnas Indonesia U-23 yang akan tampil di Islamic Solidarity Games 2012.

2. Pemukulan terhadap Petugas Keamanan

Selang beberapa tahun pasca insiden di kelab malam itu, Diego Michiels kembali dilaporkan ke pihak berwajib setelah melakukan pemukulan terhadap petugas keamanan di sebuah kompleks perumahan.

Hal ini terjadi pada Mei 2014 silam. Saat itu, Diego Michiels memukul petugas keamanan bernama Hendra Wahyudi, yang tak lain petugas perumahan di kompleks yang ia tempati.

Menurut kesaksian korban yang dirangkum dari berbagai sumber, Diego Michiels melakukan pemukulan ini karena ia kehilangan laptop.

Saat itu, Hendra Wahyudi mendapat tendangan dan dilempar dengan garpu setelah dirinya menjawab tak mengetahui pencurian tersebut.

Parahnya lagi, Hendra Wahyudi dituduh sebagai pencuri. Hal ini kemudian membuat Hendra Wahyusi melaporkan Diego Michiels ke pihak berwajib, sebelum akhirnya bebas karena mendapat jaminan dari Mitra Kukar, klubnya saat itu.