Liga Inggris

Dua Transfer Terbaru Chelsea, Jadon Sancho Datang dari Manchester United, Josko Gvardiol Menyusul

Jumat, 9 Desember 2022 21:58 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Yohanes Ishak
© Reuters/Craig Brough
Jadon Sancho saat laga Liga Inggris (Premier League) antara Leicester City vs Manchester United Copyright: © Reuters/Craig Brough
Jadon Sancho saat laga Liga Inggris (Premier League) antara Leicester City vs Manchester United

INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Inggris, Chelsea menghadapi dua transfer besar, dengan kemungkinan datangnya Jadon Sancho dari Man United dan Josko Gvardiol.

Raksasa Liga Inggris, Chelsea sibuk bersolek di tengah libur kompetisi dan akan memperbaiki skuatnya yang belakangan mulai memburuk.

Untuk memperbaiki skuatnya, Chelsea tentu membutuhkan beberapa pemain yang bisa saja segera hadir di bursa transfer Januari 2023 nanti.

Dua posisi krusial yang akan diisi The Blues dengan pemain baru adalah bek dan pemain sayap, yang belakangan tak punya pemain yang mumpuni.

Posisi bek tengah Chelsea mulai karut-marut dengan adanya dua pemain senior, Kalidou Koulibaly dan Thiago Silva.

Tentu saja. Chelsea akan mencari bek tengah yang tepat demi memperkuat pertahanan mereka di bursa transfer nanti, dengan Josko Gvardiol menjadi salah satu incaran utama.

Josko Gvardiol sendiri belakangan jadi buah bibir di gelaran Piala Dunia 2022 mengingat penampilan yang menawan dan usia yang masih muda.

Tercatat bahwa pemain berusia 20 tahun ini bisa mengisi posisi bek tengah dan bek kiri dengan sama baiknya dan jadi andalan klub Liga Jerman, RB Leipzig.

Pada kompetisi musim 2022/2023 ini saja, Josko Gvardiol mampu mencetak total 19 laga di level klub dengan mencetak satu gol.

Tentu saja, Chelsea tak akan tinggal diam dengan potensi yang dapat diberikan Josko Gvardiol untuk jangka panjang, mengingat sang pemain juga merupakan target lama di bursa transfer.