Bola Internasional

Kebobolan 80 Gol, Kamboja Jadi Tim ASEAN Paling Ngenes Tiap Jumpa Timnas Indonesia

Kamis, 22 Desember 2022 14:30 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Hendro/INDOSPORT
Kebobolan 80 gol, Kamboja menjadi tim Asia Tenggara paling ngenes tiap kali berjumpa Timnas Indonesia. Copyright: © Hendro/INDOSPORT
Kebobolan 80 gol, Kamboja menjadi tim Asia Tenggara paling ngenes tiap kali berjumpa Timnas Indonesia.

INDOSPORT.COM - Kebobolan 80 gol, Kamboja menjadi tim Asia Tenggara paling ngenes tiap kali berjumpa Timnas Indonesia.

Sebagaimana diketahui, pesta sepak bola antar negara Asia Tenggara, Piala AFF 2022 sudah di depan mata. Ajang bergengsi ini akan dihelat mulai 20 Desember 2022.

Berdasarkan drawing, Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Brunei Darussalam, Filipina, Thailand, dan Kamboja.

Sudah bukan rahasia jika Thailand adalah musuh terkuat bagi Timnas Indonesia. Tim ini selalu menjadi batu sandungan, yang berkali-kali memupus impian Garuda jadi juara.

Jika Thailand begitu superior bagi skuat Merah Putih, nyatanya bagi salah satu tim ASEAN, Indonesia juga sangat digdaya.

Tim itu adalah Timnas Kamboja, yang bisa dikatakan sebagai lumbung gol bagi Timnas Indonesia. Dari generasi ke generasi, skuat Garuda selalu mendominasi atas Kamboja.

Menilik sejarahnya, pertemuan pertama Indonesia vs Kamboja di era sepak bola modern yakni pada 7 September 1996. Kala itu, Garuda menang 3-0.

Di era 2000an, generasi emas Boaz Solossa dkk, Timnas Indonesia pernah menang 8-0 atas Kamboja pada 13 Desember 2004.

Beranjak ke tahun 2008, Indonesia lagi-lagi menghajar Kamboja dengan skor 7-0 pada 21 Agustus 2008, dan melanjutkan dominasi saat menang 4-0 pada 7 Desember 2008.

Salah satu momen yang bersejarah, saat akhirnya Kamboja bisa membobol gawang Timnas Indonesia di laga persahabatan, gol dari Chan Vathanaka ke gawang Andritany.

Sisanya, Kamboja selalu kesulitan meladeni perlawanan Timnas Indonesia, dan selalu menjadi lumbung gol bagi skuat Garuda.

Sejak tahun 1966, tercatat Timnas Indonesia telah membobol gawang Kamboja sebanyak 80 kali, termasuk 4 gol terakhir di Piala AFF 2020.

Kala itu, skuat Garuda unggul lewati dwigol Rachmat Irianto, satu gol Evan Dimas, dan gol pelengkap dari Ramai Rumakiek.

Ini adalah statistik membanggakan Timnas Indonesia senior, belum lagi jika membahas betapa gacornya penggawa Garuda Muda, setiap kali menghadapi Timnas Kamboja.

Artikel ini disponsori oleh Indomie. Supaya nonton pertandingan timnas Indonesia semakin semangat, jangan lupa beli DI SINI Indomie Hypeabis Kebab Rendang. MIX Asiks Kebab Turki dan Rendang Padang yang gurih nge-MIXAsiks di Indomie Hyepeabis Kebab Rendang, makin bikin pertandingan kelas dunia makin Asiks lho!