Liga Inggris

Berbenah Diri, Bukti Harry Maguire Layak Dapatkan Kembali Tempatnya di Man United

Senin, 26 Desember 2022 14:25 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Lee Smith
Piala Dunia 2022 menjadi batu loncatan bagi Harry Maguire agar bisa tampil lebih baik di bawah Erik ten Hag bersama Manchester United. (Foto:  REUTERS/Lee Smith). Copyright: © REUTERS/Lee Smith
Piala Dunia 2022 menjadi batu loncatan bagi Harry Maguire agar bisa tampil lebih baik di bawah Erik ten Hag bersama Manchester United. (Foto: REUTERS/Lee Smith).

INDOSPORT.COM – Piala Dunia 2022 menjadi batu loncatan bagi Harry Maguire agar bisa tampil lebih baik di bawah Erik ten Hag bersama Manchester United.

Beberapa waktu lalu, Harry Maguire mengejutkan media sosial karena ikut ambil bagian sebagai tim terbaik Piala Dunia 2022 versi Sofascore.

Dengan rating sebesar 7.34, Maguire dijajarkan bersama bek-bek tangguh seperti, Daley Blind, Ibrahima Konate, dan Josip Juranovic.

Berdasarkan fakta itu, Maguire mengalahkan rekannya Lisandro Martinez, Raphael Varane, hingga bek rival seperti, Thiago Silva hingga Ben White.

Hal ini sungguh ironis mengingat Harry Maguire kerap ditempatkan di bangku cadangan oleh elatih Erik ten Hag di Manchester United.

Alih-alih memberikan kesempatan kepada Maguire, Ten Hag justru lebih suka untuk memainkan Raphael Varane dan Lisandro Martinez.

Namun, Piala Dunia 2022 bisa menjadi batu loncatan bagi Maguire, karena ia tampil dengan begitu solid di skuat Gareth Southgate di timnas Inggris.

Memang cukup disayangkan Inggris gagal melaju lebih jauh di Piala Dunia 2022 karena disingkirkan Prancis di perempat final.

Hanya saja, perkembangan Maguire di skuat Three Lions bisa menjadi pertimbangan bagi Ten Hag untuk mulai memberikannya kesempatan bermain.

Pasalnya, dari catatan statistik selama Piala Dunia 2022 berlangsung, Harry Maguire mulai menunjukkan peningkatan performa.