Bola Internasional

Final Piala Super Spanyol, Bos Barcelona Sesumbar Hancurkan Real Madrid

Sabtu, 14 Januari 2023 22:25 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Albert Gea
Presiden Barcelona, Joan Laporta. Copyright: © REUTERS/Albert Gea
Presiden Barcelona, Joan Laporta.
Laporta Sesumbar Hancurkan Real Madrid

Pertandingan antara Real Madrid vs Barcelona merupakan El Clasico keempat yang dilakoni oleh Xavi Hernandez, sejak kedatangannya pada November 2021 lalu.

Catatan Xavi Hernandez kala menangani Barcelona menghadapi Real Madrid tidak buruk. Pasalnya Xavi mampu memenangkan 2 laga dan kalah dua kali.

Di sisi lain, duel antara Real Madrid vs Barcelona menjadi pertandingan final pertama bagi Xavi Hernandez semenjak menangani Blaugrana.

Sehingga, Xavi Hernandez memiliki tekat kuat untuk membawa pulang torfi Piala Super Spanyol 2022-2023 ke Spotify Camp Nou.

Joan Laporta juga sesumbar bahwa Barcelona akan menghancurkan Real Madrid di partai puncak Piala Super Spanyol, atau Supercopa de Espana musim ini.

“Kami akan menghancurkan mereka (Real Madrid), kami akan berusaha sekuat tenaga untuk menang” jelas Joan Laporta dikutip dari Marca.

Pernyataan tersebut bukan omong kosong, mengingat Barcelona pernah melumat Real Madrid dengan empat gol tanpa balas, dalam pertandingan Liga Spanyol 2021-2022.

Ditambah lagi, Barcelona telah memperdalam skuatnya dengan mendatangkan Robert Lewandowski, Jules Kounde, Raphinha, dan Franck Kessie.

Bahkan, Robert Lewandowski telah membuktikan kualitasnya dengan menjadi top skor sementara Liga Spanyol 2022-2023, karena mengoleksi 13 gol.

Sehingga, kekuatan yang dimiliki oleh La Blaugrana tidak bisa dianggap remeh, meskipun Real Madrid memenangkan pertemuan terakhir, (16/01/22), dengan skor 3-1.

Sumber: Marca