Bursa Transfer

Transfer Moises Caicedo Mampet, Chelsea Langsung Lancarkan Operasi Gaet Gelandang Barcelona

Jumat, 20 Januari 2023 13:56 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© REUTERS-Ian Walton
Pemain Brighton yang dulu pernah ditaksir Manchester United, Moises Caicedo. Foto: REUTERS-Ian Walton Copyright: © REUTERS-Ian Walton
Pemain Brighton yang dulu pernah ditaksir Manchester United, Moises Caicedo. Foto: REUTERS-Ian Walton

INDOSPORT.COM – Klub raksasa Liga Inggris (Premier League), Chelsea dikabarkan langsung menyasar gelandang Barcelona, Franck Kessie usai transfer Moises Caicedo mampet.

Memasuki masa-masa bursa transfer musim dingin Januari, sejumlah klub top Eropa mulai terlihat bergerak mengamankan pemain-pemain incaran mereka.

Salah satunya adalah tim Liga Inggris asal London, Chelsea. Aktivitas Chelsea dalam bursa transfer musim dingin tahun ini memang begitu mencengangkan.

Bagaimana tidak, tim yang saat ini menjadi milik Todd Boehly tersebut sedang gencar-gencarnya melakukan perekrutan pemain.

Nama-nama seperti Mykhaylo Mudryk, Joao Felix, David Datro Fofana, hingga yang terbaru Noni Modueke adalah nama-nama yang berhasil didatangkan Chelsea pada bursa transfer Januari 2023.

Bahkan, The Blues dikabarkan masih memiliki niat untuk mendatangkan pemin lini tengah Brighton & Hove Albion, Moises Caicedo.

Performa Moises Caicedo memang sedang menanjak seusai dirinya tampil apik bersama tim nasional Ekuador di Piala Dunia 2022 lalu.

Tak hanya Chelsea, Liverpool dikabarkan juga meminati Moises Caicedo demi menambal lini tengah mereka yang kerpos.

Namun, alih-alih bisa mengamankan Caicedo, tawaran Chelsea dikabarkan mendapat penolakan dari Brighton & Hove Albion. Padahal Chelsea sudah menggelontorkan biayar sebesar 55 juta poundsterling atau sebesar Rp1 triliun.

Tak mau berlarut-larut dalam kegagalan, Chelsea dikabarkan langsung mengalihkan pandangannnya kepada gelandang Barcelona, Franck Kessie.