Liga Italia

Klasemen Liga Italia: Berkat Duo Milan, Napoli Perlebar Peluang Raih Scudetto

Rabu, 25 Januari 2023 08:35 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
© Andrea Staccioli/LightRocket via Getty Images
Klasemen Liga Italia (Serie A) 2022-2023, Napoli semakin memperbesar peluang untuk meraih Scudetto musim ini menyusul kekalahan Inter dan AC Milan. Copyright: © Andrea Staccioli/LightRocket via Getty Images
Klasemen Liga Italia (Serie A) 2022-2023, Napoli semakin memperbesar peluang untuk meraih Scudetto musim ini menyusul kekalahan Inter dan AC Milan.

INDOSPORT.COM – Klasemen Liga Italia (Serie A) 2022-2023, Napoli semakin memperbesar peluang untuk meraih Scudetto musim ini menyusul kekalahan Inter dan AC Milan.

Hal ini dikarenakan Napoli semakin tak tersentuh di puncak klasemen Liga Italia. Mereka saat ini berjarak 12 poin dari AC Milan yang berada di urutaun kedua.

Napoli kini mengoleksi 50 poin hasil dari 16 kemenangan, dua kali imbang dan satu kekalahan. Sementara AC Milan baru meraup 38 poin.

Napoli mengamankan puncak klasemen Liga Italia setelah memetik kemenangan 2-0 saat bertandang ke markas Salernitana, Minggu (22/01/23).

Selain itu, keperkasaan pasukan Luciano Spalleti ditunjang dengan hasil jeblok yang diraih dua pesaingnya, yakni Inter Milan dan AC Milan pada pekan ke-19.

Sebelumnya, Inter Milan tidak berkutik kala menjamu Empoli di Giuseppe Meazza. Bahkan, Nerazzurri harus bermain dengan 10 pemain usai Milan Skriniar dikartu merah.

Alhasil, Nerazzurri dipermalukan Empoli dengan skor 0-1 setelah Tommaso Balidanzi membobol gawang Inter di babak kedua.

Kekalahan ini membuat pasukan Simone Inzaghi tertahan di posisi ketiga klasemen Serie A dan gagal menyalip AC Milan.

Parahnya, Inter Milan justru tergusur dari tiga besar menyusul kekalahan yang dialami rival sekotanya itu kala menghadapi Lazio pada Rabu (25/01/23) dinihari WIB.

AC Milan menelan kekalahan di Stadion Olimpico setelah gawang Ciprian Tatarusanu kebobolan empat kali tanpa balas oleh Sergej Milinkovic-Savic, Mattia Zaccagni, Luis Alberto, dan Felipe Anderson.