Liga Indonesia

Perjuangan Recovery Siti Fadia hingga Mampu Lolos ke 16 Besar Indonesia Masters 2023

Rabu, 25 Januari 2023 21:01 WIB
Penulis: Ammara Marthiara | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di Malaysia Open 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di Malaysia Open 2023. (Foto: PBSI)
Kunci Kalahkan Chang Ching Hui/Yang Ching

Di samping proses recovery Siti Fadia yang terbilang cukup pesat, rupanya taktik Chang Ching Hui/Yang Ching sudah ditelisik oleh Apri/Fadia.

Hal tersebut yang juga membantu Apri/Fadia dalam menjalankan misi untuk meraih kemenangan di babak penyisihan 32 besar Indonesia Master 2023 hari ini, Rabu (25/01/23).

"Kami dikasih tahu sama pelatih Koh Eng Hian, itu mereka kan pola permainannya hanya memanjang. Jadi bola-bolanya memanjang dan monoton," jelas Apriyani selepas laga, Rabu (25/01/23).

Kemudian, Apriyani menambahkan bahwa ia bersama sang rekan duet untuk mematangkan beberapa langkah, termasuk soal teknik smash.

"Placing pun pasti akan balikannya panjang. Jadi kami mencoba menjaga kembalikan ke mereka lagi," ujar mantan rekan duet Greysia Polli itu.

"Seperti yang dibilang, mereka lebih monoton aja, jadi lebih gampang nebaknya karena mereka monoton," ujar Apriyani Rahayu usai laga Indonesia Masters 2023.