Liga Inggris

Sukses Melaju ke Final Carabao Cup, Erik ten Hag Bongkar Penampilan Buruk Penggawa Manchester United

Kamis, 2 Februari 2023 11:43 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
© Reuters/David Klein
Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: REUTERS/David Klein Copyright: © Reuters/David Klein
Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: REUTERS/David Klein
Ten Hag Kupas Kesalahan Para Pemainnya

Erik ten Hag merasa tidak puas dengan penampilan yang ditunjukkan pemain Manchester United di babak pertama melawan Nottingham Forest.

Hal tersebut dikarenakan tidak ada gol yang mampu diciptakan oleh penggawa The Red Devils di babak pertama.

Ten Hag lantas mengungkapkan bahwa permainan Manchester United di babak pertama memiliki tempo yang lambat. Sehingga, peluang yang mampu diciptakan hanya sedikit.

“Babak pertama tidak bagus, saya akan jujur. Saya pikir itu profesional bagaimana kami bermain, tetapi tempo terlalu rendah juga. Lambat dan kami tidak menciptakan peluang.”

“Kami memberi mereka dua peluang bagus dan itu tidak boleh terjadi. Tapi saya pikir babak kedua lebih baik,” ungkap Erik ten Hag dikutip dari laman resmi Manchester United.

Selain itu, Erik ten Hag mengaku furstasi dengan penampilan pemain Manchester United yang dianggap kurang pintar.

Pasalnya, Bruno Fernandes cs terlalu gampang untuk dipancing keluar dari posisinya oleh skema permainan Nottingham Forest.

Maka dari itu, Nottingham Forest mampu menciptakan dua peluang berbahaya ke gawang Man United, yang dijaga oleh Tom Heaton.

“Frustrasi, itu kata yang besar. Saya pikir ketika Anda memainkan permainan seperti itu, Anda harus sedikit pintar dan jangan pergi dan mereka membuat jebakan,” tambah Ten Hag.

“Jangan masuk, jangan memberikan apa pun karena Anda tahu, pada titik tertentu, mereka harus datang dan mereka ingin kembali ke permainan,” pungkasnya.

Sumber: Laman Resmi Manchester United