Liga Indonesia

Hasil Liga 1 Barito Putera vs Persib: Cuma 10 Pemain, Maung Bandung Digilas Laskar Antasari

Senin, 27 Februari 2023 16:56 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pertandingan lanjutan kompetisi Liga 1 Indonesia 2022-2023 antara Barito Putera vs Persib Bandung berakhir dengan skor 2-1 untuk tuan rumah. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pertandingan lanjutan kompetisi Liga 1 Indonesia 2022-2023 antara Barito Putera vs Persib Bandung berakhir dengan skor 2-1 untuk tuan rumah.

INDOSPORT.COM – Pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia 2022-2023 antara Barito Putera vs Persib Bandung berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah.

Laga antara Barito Putera vs Persib menjadi salah satu pertandingan di pekan ke-27 pada jadwal Liga 1 2022-2023 berlangsung di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Utara.

Laskar Antasari selaku tuan rumah berhasil meraih kemenangan berkat dua gol di babak kedua yang dicetak oleh Renan Alves (65’) dan Gustavo Tocantins (79’).

Meraih kemenangan di kandang sendiri membuat Barito Putera memperbaiki posisinya meski masih berada di zona degradasi yakni peringkat ke-16 dengan 25 poin.

Sedangkan Persib harus tertahan di peringkat kedua dengan 52 poin, selisih empat angka dari PSM Makassar yang menguasai puncak, dan gagal melebar jarak dengan Persija yang ada di posisi ketiga dengan 51 poin di klasemen Liga 1 2022-2023.

Pasca kalah atas Persib, Barito Putera akan berhadapan melakoni laga tandang ke markas Persik di pekan ke-28 Liga 1 2022-23 pada Sabtu (4/3/23).

Sedangkan pasukan Luis Milla bakal melakoni big match saat bersua dengan rival bebuyutannya di laga Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Patriot pada 4 Maret 2023 alias akhir pekan nanti.

Pada babak pertama Persib memang tampil dominan dan sempat merepotkan tuan rumah, di mana serangan Persib ini kemudian membuahkan hasil di menit ke-20 lewat sepakan keras David Da Silva dengan memanfaatkan umpan terobosan dari Beckham Putra.

Di menit ke-44, Persib harus mendapat petaka usai kipernya, Teja Paku Alam diganjar kartu merah karena menghalau bola dengan tangannya di luar kotak penalti.

Skor 1-0 pun kemudian menutup paruh pertama antara Barito Putera vs Persib Bandung di Stadion Demang Lehman di laga lanjutan Liga 1 2022-23.