Liga Indonesia

Pertandingan Liga 1 Persebaya vs Arema FC Ditunda, Aji Santoso Terima Nasib

Jumat, 3 Maret 2023 10:02 WIB
Kontributor: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Prio Hari Kristanto
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Aji Santoso menerima nasib mendengar laga Persebaya Surabaya vs Arema FC yang seharusnya digelar pada Minggu (05/03/23) ditunda. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Aji Santoso menerima nasib mendengar laga Persebaya Surabaya vs Arema FC yang seharusnya digelar pada Minggu (05/03/23) ditunda.

INDOSPORT.COM - Aji Santoso menerima nasib mendengar laga Liga 1 Persebaya Surabaya vs Arema FC yang seharusnya digelar pada Minggu (05/03/23) ditunda.

“Ya memang mau enggak mau kami harus mengikuti aturan yang diberikan,” kata Aji Santoso pada Selasa (02/03/23).

Aji menjelaskan, menjelang laga bertajuk Derbi Jatim itu sebenarnya Persebaya Surabaya sudah sangat siap.

Bahkan, dia sudah melakukan latihan taktikal dan evaluasi untuk menghadapi Singo Edan pada akhir pekan ini.

“Kondisi kamu sudah sangat siap lawan Arema FC. Bahkan kami sudah membuat planning untuk tinggal di Bogor dan langsung ke Banjarmasin,” kata bapak lima orang anak itu.

Penundaan ini, jika dilihat dari sudut pandang sebagai pelatih. Aji Santoso mengaku cukup menyayangkan. Hal ini dikarenakan persiapan yang dilakukan secara matang untuk pertandingan melawan Arema FC.

“Menurut saya kalau enggak main-main cukup merugikan. Kenapa, karena jarak main antara pertandingan satu dengan pertandingan lain, pasti akan dekat. Itu yang tidak terlalu baik,” ujarnya.

“Makanya kalau menurut saya sih harus segera, pertandingan tunda harus cepat selesai biar kami normal lagi,” ungkapnya.

Penundaan pertandingan Persebaya Surabaya vs Arema FC belum diumumkan kapan bakal dilaksanakan.

Sebelumnya, manajemen Persebaya meminta supaya pertandingan Derbi Jatim bisa dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).